Polsek Daik Lingga Salurkan Paket Sembako dari Kapolres Lingga kepada Warga Kurang Mampu
LENSAMATA.COM-Polsek Daik Lingga salurkan lagi Sembako dari Kapolres Lingga kepada warga Lansia dan kurang mampu di Desa Panggak Laut di kecamatan Lingga." Jumat (24-1-2025)
AKBP Apri Fajar Hermanto, S.I.K., Kapolres Lingga melalui AKP Mayson Safri, Kapolsek Daik Lingga mengatakan bahwa bantuan Paket sembako dari Kapolres Lingga yang disalurkan merupakan bentuk kepedulian Polres Lingga kepada masyarakat Lansia dan kurang mampu di desa Panggak Laut Kecamatan Lingga.
“Bantuan paket sembako dari Kapolres Lingga ini diharapkan dapat sedikit meringankan beban kehidupan sehari-hari masyarakat Lansia dan kurang mampu yang membutuhkan. Ini merupakan wujud perhatian Polres Lingga kepada masyarakat dikabupaten Lingga” ujarnya.
Lebih lanjut, AKP Mayson berharap agar kegiatan ini dapat memberikan inspirasi kepada banyak pihak untuk terlibat dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat dikabupaten Lingga, terutama mereka yang sedang membutuhkan.
“Semoga ini dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk turut serta dalam kegiatan sosial yang bermanfaat, sehingga dapat membantu mereka yang membutuhkan,” tambahnya.
Pembagian paket Sembako dari Kapolres Lingga ini merupakan Program Juma’t Berkah dari Polres Lingga, AKP Mayson berharap Polres Lingga dapat terus memberikan manfaat dan membantu Lansia dan masyarakat yang membutuhkan, sebagai bagian dari komitmen untuk membangun kebersamaan dan berbagi keberkahan di tengah-tengah masyarakat Kabupaten Lingga
Sumber : Polres Lingga
(Red)
Posting Komentar untuk "Polsek Daik Lingga Salurkan Paket Sembako dari Kapolres Lingga kepada Warga Kurang Mampu"